samudrafakta.com
Kesehatan

Sederet Penyakit yang Perlu Diwaspadai Setelah Lebaran

Waspadai berbagai macam penyakit yang biasanya muncul pasca-Lebaran. FOTO: ILUSTRASI
SURABAYA—Merayakan hari kemenangan tak lengkap jika tak dibarengi dengan sajian makanan lezat seperti opor ayam, ketupat, rendang hingga aneka macam kue kering khas Lebaran. Sehingga tidak heran ancaman berat badan naik setelah lebaran usai.

Namun, selain mengakibatkan peningkatan berat badan, perlu diwaspadai risiko penyakit yang bisa muncul karena kandungan tinggi kalori, lemak, gula, dan garam dari lezatnya makanan tersebut.

Dilansir dari laman resmi Kementrian Kesehatan (Kemenkes) Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan RI, Berikut beberapa penyakit yang perlu diwaspadai setelah lebaran :

1. Flu dan Batuk

Minuman yang disajikan saat lebaran biasanya cenderung manis dan dingin (ditambah es). Meskipun menyegarkan, minuman ini bisa menyebabkan flu dan batuk jika dikonsumsi secara berlebihan.

2. Kadar Kolesterol dan Gula Darah Meningkat

Kondisi ini terjadi jika terlalu banyak mengkonsumsi makanan manis dan berlemak. Sebab, makanan tersebut bisa meningkatkan kadar kolesterol dan gula dalam darah, sehingga meningkatkan risiko terjadinya diabetes.

Kadar kolesterol yang tinggi juga bisa menyebabkan rasa sakit di dada bagian depan atau pada lengan, gejala ini biasanya terjadi ketika tubuh mengalami stres atau saat melakukan kegiatan fisik yang berat. Jika tidak mengubah pola makan, maka kolesterol tinggi bisa memicu penyakit stroke dan serangan jantung.

Baca Juga :   Banyak Kasus Serangan Stroke di Pagi Hari, Ternyata Ini Alasannya
3. Maag

Maag bisa terjadi akibat perubahan pola makan setelah berpuasa, serta mengonsumsi terlalu banyak makanan pedas saat lebaran. Gejala maag yang biasa terjadi adalah nyeri pada perut bagian atas, mual, muntah, sering bersendawa, nyeri ulu hati, dan kembung pada perut bagian atas.

4. Diare

Diare bisa terjadi akibat mengkonsumsi makanan dan minuman yang terpapar bakteri. Gejala diare yang muncul antara lain sakit perut, feses yang cenderung padat, kram perut hingga meningkatkan frekuensi buang air besar (BAB).

5. Hipertensi

Jika seseorang memiliki riwayat penyakit darah tinggi (hipertensi), sebaiknya hindari makanan yang berlemak. Sebab jika semakin parah, hipertensi bisa membuat pengidapnya mengalami pusing, sakit kepala, mual, kelelahan, hingga penglihatan atau buram.

6. Radang Tenggorokan

Radang tenggorokan bisa terjadi akibat terlalu banyak mengkonsumsi makanan pedas. Gejala yang muncul antara lain rasa sakit pada tenggorokan, sakit saat menelan dan sakit kepala yang hebat.

7. Asam Urat Naik

Beberapa keluarga memiliki tradisi menghidangkan hidangan olahan jeroan seperti hati, usus, paru atau daging merah berlemak. Makanan tersebut tinggi purin dan bisa meningkatkan kadar asam urat apabila dikonsumsi berlebihan. Kadar asam urat bisa semakin melonjak apabila konsumsi makanan tersebut dibarengi dengan keripik emping.

Baca Juga :   Serenceng Manfaat Alpukat, Ternyata Juga Bisa Menjaga Berat Badan

Menurut dr. Niki Rahmawati – RS Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang, guna mencegah sejumlah penyakit setelah lebaran sebaiknya masyarakat bisa mengendalikan hawa napsu setelah berpuasa selama sebulan dalam mengkonsumsi sajian makana lebaran yang banyak dijumpai.

Berikut beberapa cara menjaga kesehatan setelah lebaran yang bisa dilakukan :

Artikel Terkait

Leave a Comment