samudrafakta.com
Layanan Publik

Amanah! Selama Mudik Lebaran, PT KAI Kembalikan 132 Barang Tertinggal di Kereta kepada Pemiliknya

Suasana salah satu gerbong kereta eksekutif. PT Kereta Api mencatat telah mengembalikan lebih dari 100 barang yang tertinggal dalam kereta selama arus mudik kepada pemiliknya. FOTO: Dok. PT KAI
JAKARTA—PT Kereta Api Indonesia (KAI) tercatat mengembalikan 132 barang tertinggal di kereta kepada pemiliknya selama angkutan Lebaran 2024, dari 31 Maret — 8 April. Barang temuan itu terdiri dari laptop, ponsel, tablet, smartwatch, dompet, makanan, dan lainnya. Nilai seluruh barang diperkirakan mencapai Rp793.475.000.

Baru-baru ini, sebagaimana dilansir dari Good News from Indonesia, petugas keamanan Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng, Achmad Hidayatul Ikhsan, menemukan tas merek Louis Vuitton berwarna cokelat di area tunggu stasiun sebelah timur pada Ahad (7/4/2024). Ternyata tas itu berisi 5 buah emas batangan 100 gram, 17 lembar mata uang asing, charger, kunci, 2 buah buku tabungan, dompet berisi kartu, 5 buah voucer, 2 lembar STNK, KTP, dan SIM. PT KAI menaksir, total nilai barang tersebut sebesar Rp510 juta.

Penemuan itu bermula ketika seorang penumpang KA Sembrani dengan relasi Semarang Tawang Bank Jateng tujuan Gambir Jakarta melapor kepada petugas pengamanan bahwa tas miliknya tertinggal di area tunggu Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. Selanjutnya petugas pengamanan KA Sembrani menyampaikan laporan itu kepada petugas Kantor Pengamanan Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng.

Baca Juga :   Mudik Gratis Pemprov Jatim Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Begitu menerima laporan, Ikhsan langsung mengamankan tas tersebut, lalu mengirimkannya ke Pos Pengamanan Stasiun Gambir menggunakan KA Argo Bromo Anggrek dan dikawal oleh Petugas Pengamanan Kereta. Sekitar pukul 17.30 WIB, barang sampai di tujuan. Petugas pun langsung menyerahkan tas itu kepada pemiliknya.

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, pada masa peak season, khususnya selama momen Angkutan Lebaran, volume penumpang meningkat drastis. Oleh sebab itu, pihaknya mengimbau pelanggan agar tidak lengah.

”Kami juga mengingatkan agar para pelanggan membawa barang secukupnya dan usahakan dalam satu tempat, misalnya koper atau ransel,” ucapnya dalam keterangan tertulis, dikutip Jumat (12/4/2024).

Barang bawaan, kata Joni, menjadi tanggung jawab penumpang. KAI memang menyediakan fasilitas keamanan yang memadai, namun itu tidak seharusnya menjadikan penumpang lengah.

“Meskipun tingkat keamanan yang diberikan KAI sudah baik, penumpang harus tetap waspada dan fokus dalam menjaga barang bawaannya,” sambungnya.

Joni juga menyampaikan, bagi pelanggan yang merasa kehilangan atau ketinggalan barang di dalam kereta api atau di lingkungan stasiun, dapat melapor kepada Kondektur yang sedang berdinas di dalam KA atau petugas pengamanan di stasiun. Selain itu, penumpang juga dapat melapor melalui Contact Center KAI 121.◼︎

Baca Juga :   Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ada Dua Warna, Fungsinya Berbeda

Artikel Terkait

Leave a Comment