samudrafakta.com

Jasa Marga Pastikan Ada Diskon Tarif Tol di Masa Mudik Lebaran 2024

PT Jasa Marga memastikan akan ada diskon atau potongan tarif jalan tol di masa mudik Lebaran 2024. FOTO: Dok. Samudra Fakta
JAKARTA—PT Jasa Marga Tbk memastikan akan ada pemotongan tarif tol pada masa Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024. Namun, emiten jalan tol berkode JSMR ini belum memastikan ruas dan waktu pemotongan tarif tol tersebut. 

Dikutip dari Katadata.com, Direktur Operasi JSMR Fitri Wiyanti mengaku telah berkirim surat kepada Asosiasi Jalan Tol Indonesia terkait hal tersebut. Menurutnya, seluruh anggota asosiasi masih menghitung dampak dari diskon tarif tersebut.

“Asosiasi Jalan Tol Indonesia akan mengumumkan besaran potongan tarif, ruas yang mendapatkan potongan, dan waktu pelaksanaan. Sebab, pemotongan tarif tersebut bukan hanya dilakukan Jasa Marta,” kata Fitri di Gedung Kementerian BUMN, Rabu, (27/3/2024). 

Sebagai informasi, menurut data Badan Pengatur Jalan Tol, ada 58 entitas Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) nasional. Bisnis BUJT-BUJT tersebut beragam; mulai dari pengaturan jalan tol, pengaturan rest area, hingga sistem transaksi jalan tol. 

Fitri menjelaskan, saat ini seluruh BUJT tersebut masih menghitung dampak pemotongan tarif dan meminta izin masing-masing pemegang saham. Oleh karena itu, kata Fitri, asosiasi masih belum punya data lengkap terkait dampak pemotongan tarif pada seluruh ruas tol di dalam negeri.

Baca Juga :   Asyik, Sekarang Masyarakat Bisa Merasakan Sensasi Potong Uang Kertas Sendiri!

Sementara itu, berdasarkan catatan Samudra Fakta, selama Arus Balik Lebaran 2023 lalu, ada diskon 20 persen untuk 12 ruas tol. Enam ruas ada di Tol Trans Jawa, tiga ruas di Jabodetabek, dan tiga ruas di Tol Trans Sumatra. 

Ruas tol Jabodetabek ada di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Tangerang-Merak, dan Cibitung-Cilincing. Sementara itu ruas di Tol Trans Sumatera adalah Jalan Tol Bakauheni-Terbanggi Besar, Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung, Kayu Agung-Palembang-Betung.

Sedangkan enam ruas tol di Trans Jawa, antara lain, Jalan Tol Batang-Semarang, yang dikelola oleh PT Jasamarga Semarang Batang; Jalan Tol Pemalang-Batang, yang dikelola oleh PT Pemalang Batang Toll Road; dan Jalan Tol Pejagan-Pemalang, yang dikelola oleh PT Pejagan Pemalang Toll Road. Selanjutnya, Jalan Tol Kanci-Pejagan yang dikelola oleh PT Semesta Marga Raya; Jalan Tol Palimanan-Kanci yang dikelola oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk; dan Jalan Tol Cikampek (Cikopo)-Palimanan yang dikelola oleh PT Lintas Marga Sedaya. 

Sementara itu, lima ruas tol lainnya memotong tarifnya sebesar 15 — 20 persen pada Mudik Lebaran 2023 . Ruas tersebut adalah Tol Jakarta-Cikampek, Bakauheni-Terbanggi Besar, Kayuagung-Palembang, Tangerang-Merak, dan Cibitung-Cilincing.◼︎

Baca Juga :   Pemprov Jatim Sediakan Mudik Gratis 2023, Begini Cara Daftarnya

Artikel Terkait

Leave a Comment