samudrafakta.com

Inilah 5 Kota Terbersih di Indonesia

Kota Palembang.
Kota yang bersih identik dengan kualitas udara yang baik serta lingkungan dengan fasilitas umum yang memadai. Dan Indonesia memiliki lima kota terbersih yang sudah banyak mendapatkan penghargaan. Bahkan, beberapa kota pernah meraih penghargaan kota terbersih tingkat ASEAN.

Berikut lima kota terbersih di Indonesia, yang dirangkum dari berbagai sumber:

1. Palembang

Kota Palembang.

Palembang menjadi kota terbersih di Indonesia, dengan total air bersih sebanyak 80 persen. Dengan pencapaian tersebut, Palembang berhasil mendapatkan penghargaan Adipura sebanyak tiga kali. Palembang juga pernah mendapatkan penghargaan di tingkat ASEAN, yakni Environmental Sustainable City (ESC).

2. Balikpapan

Kota Balikpapan

Kota ini menjadi kota terbersih kedua di ASEAN. Penghargaan yang didapatkan kota ini pun tidak main-main, yakni tiga kategori dalam ajang ASEAN Environmentally Sustainable City (ESC) pada tahun 2014. Balikpapan juga pernah mendapatkan Piala Wahana Tata Nugraha pada 2019 karena dinilai sebagai kota yang tertib dalam lalu lintas.

3. Makassar

Kota Makassar.

Makassar turut menjadi kota terbersih di Indonesia dan pernah mendapatkan berbagai penghargaan, antara lain Adipura sebanyak tiga kali pada tahun 2017 dan Adipura ASEAN kategori Clean Land di acara 4th ASEAN Environmentally Sustainable City Award. Penghargaan tersebut didapat berkat kerja sama masyarakat dan pemerintah dalam menjaga lingkungan kota.

Baca Juga :   Dibilang Sembuh, Ternyata Lumpuh

4. Surabaya

Kota Surabaya.

Siapa sangka jika kota metropolitan di Jawa Timur ini masuk dalam daftar kota terbersih? Semua itu berkat warga dan pemerintah yang bekerja sama dalam pengolahan sampah terpadu untuk mencegah pencemaran lingkungan. Penghargaan yang pernah didapatkan oleh Kota Surabaya adalah Adipura Kencana (2019) oleh Wakil Presiden ketika itu, Jusuf Kalla. Surabaya juga pernah mendapatkan penghargaan yang didukung penuh oleh PBB, yakni The Sustainable Cities and Human Settlements, dan merupakan salah satu dari kota di dunia yang mendapatkan penghargaan tersebut.

5. Semarang

Kota Semarang.

Semarang juga menjadi kota terbersih di Indonesia dan pernah mendapatkan penghargaan Adipura sebanyak enam kali. Semarang juga masuk dalam daftar kota terbersih di Asia Tenggara. Penghargaan lain yang pernah didapatkan oleh Semarang adalah ASEAN Clean Tourist City pada 2020-2022, karena Semarang dinilai sebagai salah satu kota wisata terbersih di Indonesia.

(SF | Yadi)

Artikel Terkait

Leave a Comment