samudrafakta.com

Gus Ipul Larang Warga NU Pilih Paslon yang Didukung Abu Bakar Baasyir dan Amien Rais, Timnas AMIN: Syahwat Politiknya Kegedean

Sekjen PBNU Saifulah Yusuf atau Gus Ipul. FOTO: Dok. Istimewa
JAKARTA—Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul meminta seluruh warga NU  menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari dengan memilih calon yang sesuai dengan kaidah ke-NU-an. Salah satu kaidah itu, menurut dia, adalah tidak mendukung pasangan calon (paslon) yang didukung oleh Abu Bakar Ba’asyir dan Amien Rais.

“Kita ingin warga NU mencoblos pada tanggal 14. Kita berharap semua warga NU hadir dan menggunakan hak pilihannya dengan sungguh-sungguh memperhatikan semua paslon yang ada,” kata Gus Ipul dalam keterangannya, Rabu, 17 Januari 2024.

Gus Ipul berharap Warga NU bisa mengetahui secara pasti calon mana yang seiring sejalan dengan kepentingan Indonesia dan kepentingan NU.

“Jangan kita mendukung pasangan yang didukung oleh orang-orang yang berseberangan dengan cara berpikirnya orang NU. Seperti calon yang didukung Abubakar Baasyir, misalnya. Apalagi ada Amien Raisnya juga,” kata Walikota Pasuruan ini.

Ia juga mewanti-wanti agar kelompok yang selama ini berseberangan dengan NU harus dihindari. “Kita harus waspada pada kelompok lain yang berseberangan dengan NU, apalagi cuma diiming-iming posisi wakil presiden. Jangan mau pilih kelompok ini,” kata dia.

Baca Juga :   Demokrat Kritik Pertemuan Parpol Koalisi di Istana, AU: Presiden SBY Juga Pernah

Meski demikian, Gus Ipul tak menyebutkan nama paslon yang dimaksudnya. Namun, sebagai informasi, paslon yang didukung oleh Ba’asyir dan Amien Rais adalah paslon nomor urut satu, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Dukungan Ba’asyir—yang juga pendiri Pondok Pesantren Al Mukmin, Ngruki, Sukoharjo, Jawa Tengah—terungkap dalam rekaman suara Abu Bakar Ba’asyir di akun TikTok @aniesvisioner. Putra Abu Bakar Ba’asyir, Abdul Rohim Ba’asyir, saat dikonfirmasi membenarkan jika suara dalam rekaman itu adalah suara ayahnya. Dukungan itu diucapkan oleh Abu Bakar Ba’asyir saat menjawab pertanyaan jemaah.

“Itu terjadi ketika [Abu Bakar] Ba’asyir sedang menjawab pertanyaan jemaah yang menghubunginya lewat sambungan telepon sepekan lalu, terkait dukungannya di Pilpres 2024 mendatang,” kata Rohim, Selasa (16/1/2024).

Menurut Rohim, ayahnya memutuskan mendukung paslon AMIN setelah melakukan renungan jelang Pilpres 2024. Abu Bakar Ba’asyir, kata dia, juga mantap dengan keputusannya setelah mencari informasi dari sejumlah pihak dan melihat berita di media.

Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto memuji pernyataan Gus Ipul. Hasto setuju dengan seruan ini. “Iya itu setuju dengan Gus Ipul,” kata Hasto kepada wartawan di Jakarta, Rabu (17/1). “Itu top itu Gus Ipul,” tanda dia.

Baca Juga :   Wacana Pilpres Satu Putaran, Gus Ipul: Hemat Anggaran, Puasa Nanti Lebih Khusyuk

Sementara itu, anggota Dewan Penasihat Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) Abdusalam Shohib atau Gus Salam menganggap bahwa pernyataan Gus Ipul itu keluar karena Sekjen PBNU tersebut memiliki syahwat politik yang tak tersalurkan dengan baik.

Artikel Terkait

Leave a Comment