samudrafakta.com

Geger Pencurian Barang Penumpang Bus Rosalia Indah, Modus Operandi Tahun 1990an Bersemi Kembali di 2023

BLITAR – Linimasa X pernah ramai membicarakan kasus pencurian laptop, tablet, atau smartphone yang tersimpan di dalam tas penumpang saat mengendarai bus malam Rosalia Indah. Kejadian seperti ini ternyata adalah modus operandi lama yang bersemi kembali pada akhir 2023.

“Dulu tahun 1990an, modus operandinya, memanfaatkan kelengahan penumpang bus usai makan malam. Saat mereka terlelap tidur, kami buka satu per satu tas milik penumpang yang sedang tidur pulas. Kami incar uang atau barang berharga, setelah itu resletingnya kami lem, agar seolah-olah tas tidak bisa dibuka hingga tempat tujuan,” kata salah satu pelaku pencurian di bus malam yang sudah insyaf kepada Samudra Fakta, belum lama ini.

Pencuri berinisial MHT kini sudah tidak berkecimpung di dunia kriminal. Bisnis rental mobilnya sudah berkembang dan berhasil. Dia kini tinggal di Blitar, Jawa Timur. Bagaimana pelaku pencurian bisa naik ke bus malam? “Kami bekerja sama dengan oknum kru bus. Mereka yang memberitahu penumpang mana yang punya harta. Kita mencegat usai makan malam. Begitu berhasil, kami sisihkan untuk mereka,” kata pria yang mengaku beraksi di dalam bus malam jurusan Surabaya-Denpasar, Bali, tersebut.

Modus operandi yang diceritakan MHT sangat mirip dengan yang dialami Def, pemilik akun pemilik akun X (Twitter) @dftfexxo. ”LAPTOP KU DICURI DI BUS ROSALIA INDAH! Aku turun di pool ciputat baru sekitar jam 3 pagi dengan kondisi resleting tas dikasih lem. Di sana aku sama mamaku nunggu masku jemput sampai jam 4. Aku masih coba buka tasnya dengan pikiran positif, belum mengira kalo ini pencurian,” tulis Def pada 29 Oktober 2023 dikutip Jumat (5/1/2024).

Menurut Def, saat berada di rumah,dia meminta tolong kakaknya untuk membuka releting tas yang ternyata sudah dikasih lem perekat. ”Aku suruh mas ku coba buka resletingnya. Dan dia bilang “ya allah de, ini bukan laptop”. Shock gak? Ya shock lah! Posisi laptopku di dalam tas bagian belakang,” lanjutnya.

Saat dibuka ternyata tas tersebut isinya bukan laptop melainkan diganti 2 buku besar dan 1 binder. Tentu saja hal ini membuat Def kecewa dengan Rosalia Indah. Dia menuturkan, perjalanan naik bus Rosalia Indah merupakan perjalanan kedua kalinya dari Wonosobo ke Ciputat.

Pada perjalanan kedua ini, Def menganggap aman meninggalkan barang berharga di dalam bus, terutama saat berhenti di rumah makan karena bus dalam kondisi terkunci. ”Tadi tadi malam aku pastiin ke crew-nya apakah busnya dikunci atau tidak,” ujar Def melalui unggahannya di linimasa X.

Dia melanjutkan, pada pukul 23.00,  bus yang ditumpanginya melanjutkan perjalanan dari Brebes, lantas masuk tol. ”Gak tau kenapa, dari jam 12 sampe jam 3 pagi sebelum turun, aku tidur terus. Rasanya ngantuk terus, begitu juga mamaku. Oh ya, posisi tasnya ktaruh di bawah kaki ya, dengan posisi bangku aku 2D & mamaku 2C,” tuturnya.

Def mengaku kebingungan bagaimana pencuri bisa mengambil laptopnya. Pasalnya, laptop ditaruh di bawah kaki sehingga pencuri pasti kesulitan mengambil laptop. “Logikanya, gimana si pencuri mau nyuri laptop ku yang ada di tas di bawah kaki ku, sedangkan di sebelah ku ada mamaku,” tulisnya keheranan.

Postingan ini mendapat beragam komentar dari netizen. “Jangankan di bawah kaki, mbak. Dulu teman saya tidur sambil peluk tas di bus, duduk sebelahan sama ibunya, posisi dia duduk di deket jendela, udah dipeluk aja bisa ilang laptopnya,” tulis pemilik akun @MAshfarAnif.

Sayangnya tidak ada tanggapan khusus dari PO Rosalia Indah. Menurut Def, admin Rosalia Indah hanya minta maaf atas kejadian tersebut. “CS cuma minta maaf via telp kak. Mereka gak ngurus. Aku disuruh urus sendiri. Berhubung aku bukan orang asli ini (cuma lagi berkunjung ke rumah kakak aja) bingung mau lapor gimana,” tulisnya pada 20 Desember 2023.

Dilacak pada akun Instagram Rosalia Indah Official, Manajemen PT Rosalia Indah Transport sedang melakukan proses investigasi lebih lanjut secara internal. Investigasi ini akan melibatkan awak bus di unit bus terkait yang sudah diagendakan untuk panggilan ke pusat guna mengikuti proses investigasi. PT Rosalia Indah Transport meminta maaf atas kejadian yang menimpa penumpang setia kami dan akan berkomitmen untuk menyelesaikan proses investigasi.

Sementara pada akun X @Rosalia_Ind pernah membuat postingan video memasang kamera CCTV di dalam bus. Manajemen Rosalia Indah menghadirkan CCTV di armadanya sejak 25 Desember 2023, dan secara bertahap akan dipasang di seluruh armada Rosalia Indah. Hal tersebut sebagai wujud komitmen Manajemen dalam perbaikan kualitas layanan dalam hal keamanan terhadap para penumpang.

Leave a Comment