samudrafakta.com

Gawat! Timnas Kehilangan Tiga Pilar saat Melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia bakal menjamu Vietnam pada kualifikasi Piala DUnia 2026 di SUGBK, Jakarta, Kamis (21/3/2024). FOTO:PSSI

JAKARTA – Timnas Indonesi bakal menjamu Vietnam pada kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024). Sayangnya, anak asuh pelatih Shin Tae-yong (STY) tidak dalam kondisi full team. Tiga pilar timnas Indonesia, Jordi Amat, Elkan Baggott, dan Yance Sayuri harus absen karena cedera.

Berdasar keterangan resmi PSSI, STY memanggil 28 pemain untuk persiapan pertandingan tersebut. Arkhan Fikri dari Arema FC juga dipanggil untuk menambah kedalaman skuad yang ada dengan total 26 pemain saat ini.

Seluruh anggota skuad Garuda sudah tiba di Jakarta, Minggu (17/3/2024). Mereka sudah melakukan latihan ringan di hotel tempatnya menginap.  Latihan perdana di lapangan dilakukan pada Senin (18/3/2024) malam ini.

Pada pemanggilan timnas Indonesia, Muhammad Adisatryo (PSIS Semarang) kembali mendapat panggilan. Selain itu, ada nama-nama seperti Witan Sulaeman (Bhayangkara FC), Rizky Ridho (Persija), Egy Maulana (Dewa United), Yakob Sayuri (PSM) dan lain-lain

Untuk para pemain yang berkiprah di luar negeri seperti Asnawi Mangkualam (Port FC), Pratama Arhan (Suwon FC), Sandy Walsh (KV Mechelen), dan Rafael Struick (ADO Den Haag), masih tetap menghiasi skuad Garuda.

Baca Juga :   Hasil Indonesia Vs Irak, Marselino Cetak Gol, Skuad Garuda Kalah 3-1

Artikel Terkait

Leave a Comment