samudrafakta.com

Pemimpin-Pemimpin Negara yang Mulai Memimpin sebelum Berusia 40 Tahun

Gibran Rakabuming Raka, putra Presiden Joko Widodo alias Jokowi, ikut berkompetisi dalam Pemilu 2024 sebagai cawapres bagi capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto di usia 36 tahun. JIka terpilih, dia bakal menjadi wapres termuda di Indonesia. Fenomena pemimpin muda ini sebenarnya bukan hal baru di dunia modern. Sudah lebih dulu terjadi di berbagai negara lain. 

Berikut ini daftar pemimpin negara-negara di dunia yang memulai karier kepemimpinan mereka di usia kurang dari 40 tahun.

Jigme Khesar Namgyel Wangchuck (26 Tahun) | Bhutan 
Jigme Khesar Namgyel Wangchuck

Jigme Khesar Namgyel Wangchuck adalah “Raja Naga” ke-4 Bhutan—negara Himalaya yang berbatasan dengan India dan Tiongkok.  Dia mengambilalih kekuasaan ayahnya, Jigme Singye Wangchuck, turun tahta. Ketika itu pangeran yang biasa dipanggil Khesar itu baru berusia 26 tahun.

Dikutip dari BBC, Khesar sempat menimba ilmu di Amerika Serikat dan kuliah di Magdalen College di Oxford, Inggris, sebelum kembali ke Bhutan untuk mengklaim tahtanys. Khesar mengklaim bahwa salah satu tujuan pemerintahannya adalah untuk memperkuat demokrasi di negaranya. 

Baca Juga :   Nahdliyin Nusantara Bakal Gelar Musyawarah Besar Menjelang Harlah Ke-101 NU, Ada Apa?
Kim Jong Un (29/31 Tahun) | Korea Utara
Kim Jong Un

Pemimpin tertinggi Korea Utara (Korut) telah dipersiapkan untuk mendapatkan kekuasaan hampir sepanjang hidupnya. Dan Kim Jong Un, sebagai putra presiden sebelumnya, Kim Jong Il, mengambil kendali negara tertutup tersebut ketika ayahnya meninggal pada tahun 2011.

Tahun pasti kelahiran Kim Jong Un masih menjadi ‘misteri’. Dokumen resmi negara tersebut mencatat dia lahir pada tahun 1982. Sementara itu, ketika Departemen Keuangan AS memberikan sanksi kepadanya pada tahun 2016 karena “pelanggaran hak asasi manusia yang terkenal”, tanggal lahir resminya tercatat pada 8 Januari 1984. Namun, terlepas tahun pasti kelahirannya, sepertinya tak jauh-jauh dari tahun-tahun tersebut. Dengan demikian, dia mengambil alih kursi kepresidenan Korut di usia akhir 20-an atau awal 30-an. Masih sangat muda. 

Kim Jong Un dikenal sebagai seorang penggemar berat bola basket. Dia dididik di sebuah sekolah swasta di Swiss. Kehidupan Kim Jong Un tak  seperti pemimpin dunia lainnya. Ambisi nuklir dan retorikanya yang suka berperang menempatkannya di panggung dunia yang jauh melebihi kekuatan negaranya.  

Baca Juga :   Media Asing Bahas Masa Lalu Prabowo, Singgung Penghilangan Paksa Aktivis
Tamin bin Hamad Al Thani (33 Tahun) | Qatar 
Tamin bin Hamad Al Thani

Emir Qatar saat ini, Tamim bin Hamad Al Thani, mulai berkuasa pada tahun 2013 ketika ia baru berusia 33 tahun.  Sebelum menjadi emir, ia lulus dari Royal Military Academy of Sandhurst di Inggris, dan kemudian bergabung dengan Angkatan Bersenjata Qatar.

Artikel Terkait

Leave a Comment