samudrafakta.com

Pukis Arab, Jajanan Khas Ampel Surabaya

Kawasan Makam Sunan Ampel Surabaya dikenal sebagai surganya jajanan takjil dan beraneka ragam menu berbuka puasa. Salah satu yang paling diburu adalah Kue Pukis Arab.

Sesuai namanya, Pukis Arab ini awalnya memang dibuat oleh orang-orang yang beretnis Arab dan tinggal di sekitar Makam Sunan Ampel. Namun kini nama Pukis Arab itu merupakan sebutan dari warga lokal untuk mempermudah penyebutannya.

Dari bentuknya, Pukis Arab ini berbeda dengan pukis pada umumnya, baik dari ukuran maupun bentuknya. Adonan pukis ini berbahan dasar tepung terigu, telur ayam dan santan dengan rasa perpaduan antara roti kukus dan apem.

Pukis Arab memiliki bentuk lebih menyerupai jamur dengan warna oranye kecoklatan dan sedikit gosong. Namun, bagian gosongnya ini yang menjadi daya tarik karena rasanya semakin gurih.
Pukis ini berukuran cukup besar, sekepalan tangan pria dewasa. Pukis Arab ini biasanya dijual dengan harga Rp8.000 per biji. Rasanya manis dan gurih, dipadu dengan rasa gosong khas kue pukis Arab.

(Yadi)

Baca Juga :   Pemkot Surabaya Sediakan Layanan Pengobatan TBC Gratis di Puskesmas dan Rumah Sakit

Artikel Terkait

Leave a Comment