samudrafakta.com

Hujan Deras Lebih dari Dua Hari, Kota Semarang Dikepung Banjir

Peta rawan bencana banjir di Kota Semarang, Jawa Tengah. Foto:Tangkapan Layar Dashboard BPBD Kota Semarang

SEMARANG — Kota Semarang dilanda banjir akibat luapan sungai, Rabu (13/3/2024) dini hari. Belum diketahui kerugian akibat banjir.  Sejumlah pengguna media sosial X mengunggah kondisi sejumlah titik banjir di ibu kota Jawa Tengah tersebut. Berdasarkan foto-foto yang diunggah warganet, ketinggian banjir bervariasi antara 50 hingga 1 meter.

“Kondisi terkini beberapa titik titik di Kota Semarang banjir sangat dalam, sementara hindari area Tlogosari – Genuk -Terboyo – Kaligawe & Semarang bawah (Simpang5, Gajahmada, Poncol, Tawang, Dr Cipto). Stay safe Semarang,” tulis pemilik akun @xSugarGlidersx dikutip pada Kamis (14/3/2024) dini hari. 

Radar Semarang melaporkan banjir terjadi karena wilayah Kota Semarang diguyur hujan deras selama berjam-jam, sejak dua hari terakhir. Bahkan hingga Rabu (13/3/2024) malam, hujan yang mengguyur Kota Semarang belum reda.

Puluhan titik wilayah di Kota Semarang terpantau banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi. Seperti banjir di kawasan Kota Lama. Jalan di depan Mapolsek Semarang Utara, yang berada di kawasan Kota Lama terendam air. Pertigaan Jalan RSUP dr Kariadi Semarang juga banjir, dan arus air cukup deras.

Baca Juga :   Banjir Semarang Sebabkan 14 Perjalanan KA Memutar ke Selatan, Jadi Terlambat hingga 5 Jam

Berikut, di Jalan Arteri Soekarno Hatta juga tergenang air. Banyak pengendara motor yang lebih memilih menuntun kendaraan yang lantaran genangan air di jalan raya tersebut cukup tinggi.”Infonya air semakin tinggi. Yang didepan rumah ku, air sudah sampai teras. Semoga hujan cepat reda,” ungkap Riska warga Tlogosari, Kecamatan Pedurungan.

Artikel Terkait

Leave a Comment