samudrafakta.com

Hasil Piala Asia 2023, Indonesia Tersingkir di Babak 16 Besar

DOHA – Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Australia di Babak 16 Besar Piala Asia 2023. Bermain di Stadion Jassim bin Hamid, Minggu (28/1/2023) malam (WIB), anak asuh Shin Tae—yong kalah dengan skor 4-0. Empat gol Australia diperoleh melalui kaki Elkan Baggott menit 12 (gol bunuh diri), M Boyle 45’, C Goodwin 89’ dan H Souttar 90+1’.

Hasil ini mengantarkan Australia ke perempat final. Mereka menunggu lawan antara Arab Saudi versus Korea Selatan Meski ada perbedaan ranking FIFA yang mencolok, namun secara pertandingan, Indonesia bermain terbuka dan taktis. Australia berada di posisi 25 ranking FIFA, sementara posisi Indonesia menempati peringkat ke-146.

Laga antara Garuda versus Socceroos seru, seperti tidak menunjukkan ada kesenjangan ranking FIFA. Pada menit keenam, skuad Garuda menciptakan peluang emas. Rafael Struick melepaskan tendangan first-time dari jarak dekat. Namun bola masih melambung di atas mistar gawang Australia.

Sangat disayangkan ketika Tim Garuda menemukan bentuk permainannya, mereka tertinggal di menit ke-12. Berawal dari serangan Australia, Irvine merangsek masuk ke dalam kotak penalty Indonesia. Sang gelandang berhasil melewati Shayne Pattynama sebelum melepaskan umpan ke arah mulut gawang. Bola ternyata membentur kaki Elkan Baggott, sehingga mengarah  ke tiang gawang yang dijaga Ernando Ari. Australia unggul 1-0 lewat gol bunuh diri Baggott.

Baca Juga :   STY Janjikan Permainan Lebih Baik, Pengamat: Vietnam Akan Redam Marselino Ferdinan

Enam menit sebelum turun minum seperti dilansir laman AFC, Hubner memberi umpan kepada Marselino Ferdinan di sisi kanan. Bola melengkung ke sisi jauh kotak penalty Australia, di mana Yakob Sayuri menyambut dengan tendangan voli. Sayangnya, tendangan Yakob Sayuri melebar dari sasaran.

Namun, Socceroos kembali memberikan pukulan telak yang memupus harapan Indonesia lolos ke perempat final di menit ke-45. Jones mengirimkan umpan silang mendatar dari sisi kanan yang memantul di dalam kotak penalty. Boyle yang berdiri bebas maju ke depan untuk menyarangkan bola lewat sundulan.

Indonesia terus menekan untuk memberikan harapan kepada para supporter yang hadir di Qatar. Kembali harapan untuk memenangkan pertandingan pupus satu menit sebelum pertandingan berakhir. Goodwin mencetak gol lewat tendangan voli setelah Ernando berhasil menepis bola sundulan Irvine.

Goodwin memberi assist dua menit kemudian. Bola umpan berhasil disundul  Souttar untuk mencetak gol keempat Australia.

Indonesia tersingkir dari Piala Asia 2023, usai kalah 0-4 lawan Australia, Minggu (28/1/2024) malam.___FOTO:X@afcasiancup

Baca Juga :   Akram Afif Cetak Hat-trick Penalti, Qatar Pertahankan Gelar Juara Piala Asia 2023

Artikel Terkait

Leave a Comment