samudrafakta.com

Daftar Penghargaan BRI Liga 1 2023/2024: Pemain Terbaik Diraih Francisco Rivera

Pemain Persib Bandung merayakan gelar juara BRI LIga 1 di Bangkalan, Jumat (31/5/2024) malam. Foto:@Persib

BANGKALAN — Liga 1 musim 2023/2024 resmi berakhir dengan Persib Bandung keluar sebagai juara setelah mengalahkan Madura United di partai final. Dalam laga dua leg, Persib Bandung unggul dengan agregat 6-1, memastikan gelar juara mereka dengan penampilan gemilang.

Pada leg pertama yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Persib menang telak dengan skor 3-0. Tiga gol kemenangan tersebut dicetak oleh Ciro Alves dan dua gol dari David da Silva yang memastikan keunggulan agregat yang nyaman bagi tim Maung Bandung.

Fransisco Rivera (kiri) didapuk menjadi pemain terbaik BRI LIga 1 2023-2024. Foto:Madura United

Leg kedua yang berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan pada Jumat malam memperlihatkan dominasi Persib yang berlanjut dengan kemenangan 3-1. Gol pertama dalam pertandingan ini dicetak oleh David da Silva pada menit ke-60 setelah memanfaatkan bola muntah dari tendangan Ciro Alves yang ditepis oleh kiper Madura United, Lucas Frigeri.

Tidak berhenti di situ, Persib memperbesar keunggulan melalui Marc Klok pada menit ke-87 setelah menerima umpan matang dari Ciro Alves. Skor kemudian menjadi 2-0 untuk Persib. Gol penutup dari Persib dicetak oleh Beckham Putra pada menit ke-90 setelah menerima assist dari Ciro Alves, membuat skor menjadi 3-0.

Baca Juga :   Persib Bandung Pesta Juara BRI Liga 1 di Kandang Madura United

Madura United hanya mampu membalas satu gol melalui titik penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Slamet Nurcahyo di penghujung laga, menjadikan skor akhir 3-1.

Kesuksesan Persib meraih gelar juara ini tidak terlepas dari peran penting striker andalan mereka, David da Silva. Striker asal Brasil tersebut menjadi top skor Liga 1 musim ini dengan koleksi 30 gol, menunjukkan ketajamannya di lini depan Persib.

Artikel Terkait

Leave a Comment